Wednesday, May 1, 2019

Bus Pariwisata Asal Banten Terguling di Kawasan Puncak Bogor

Liputan6.com, Jakarta - Sebuah bus rombongan wisatawan terguling di jalur Puncak, Bogor, Jawa Barat, Rabu (1/5/2019) siang. Akibat peristiwa nahas itu, lima penumpang mengalami luka-luka.

Kasat Lantas Polres Bogor AKP Fadli Amri menuturkan, kecelakaan bus berukuran medium itu terjadi di Tanjakan Selarong, Megamendung, Kabupaten Bogor.  Diduga bus tidak kuat menanjak sehingga terjadi kecelakaan tersebut.

Untungnya kendaraan yang berada di belakang bus tersebut berhasil menghindar. Bus langsung terguling setelah menabrak dinding bangunan.

Data sementara, lima penumpang luka-luka akibat kecelakaan tunggal yang terjadi sekitar pukul 11.00 WIB tersebut.

Fadli, menjelaskan, awalnya, bus pariwisata PO MIT dengan Nopol A 7531 FL ini melaju dari arah Jakarta menuju lokasi Taman Wisata Matahari (TWM). Saat tiba di lokasi kejadian, bus yang membawa sekitar 25 orang anak sekolah itu diduga tidak kuat menanjak.

Bus tersebut kemudian mundur sejauh sekitar 50 meter. Sang sopir membanting ke kiri sehingga bus terguling. Petugas kepolisian dan masyarakat yang mengetahui kejadian ini langsung melakukan pertolongan.

"Penyelidikan sementara fungsi rem normal, tapi kurang kontrol saat naik akhirnya mundur dan telat antisipasi," kata Fadli.

Let's block ads! (Why?)


http://bit.ly/2IRO8Py

May 01, 2019 at 03:15PM from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com http://bit.ly/2IRO8Py
via IFTTT
Share:

0 Comments:

Post a Comment