Tuesday, January 8, 2019

Mengejutkan, Layar Sentuh Mobil Ini Gede Banget

Liputan6.com, Jakarta - Baru-baru ini, mengutip dari Motor1.com, perusahaan startup asal China, Byton, menghadirkan mobil SUV listrik dengan head-unit display touchscren berukuran 48 inci.

Saking besarnya, layar ini memiliki panjang yang hampir sama dengan dashboard. Otomatis, SUV ini menjadi mobil dengan panel touchscreen terbesar di dunia.

Tak hanya di dashboard, panel touchscreen mobil bernama M-Byte ini juga terdapat di kemudi dan konsol tengah, antara kursi pengemudi dan penumpang depan.

Kehadiran fitur bernama Shared Experience Diplay (SED) ini bertujuan memberi kemudahan bagi penggunanya untuk mendapat berbagai informasi kendaraan, hiburan, navigasi, dan komunikasi.

Penggunaan layar 48 inci bukan hanya untuk mencari sensasi. Daniel Kirchert, Presiden dan Co-Founder Byton, menyatakan bahwa layar kecil justru bisa mengalihkan perhatian pengemudi.

Let's block ads! (Why?)


http://bit.ly/2FeFKYq

January 08, 2019 at 07:26PM from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com http://bit.ly/2FeFKYq
via IFTTT
Share:

Related Posts:

0 Comments:

Post a Comment