Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengaku masih menunggu surat balasan dari Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg) terkait pembangunan Moda Raya Terpadu (MRT) Jakarta fase II. Surat yang diajukan Anies tersebut mengenai pembangunan stasiun dan gardu listrik di kawasan Ring 1, Jalan Medan Merdeka, Jakarta Pusat.
"Akhirnya kita kirim surat saja kepada Mensesneg (Pratikno) bahwa kita memberikan, MRT memastikan ada jaminan soal keamanan di situ," kata Anies di Balaikota, Jakarta Pusat, Kamis (31/1/2019).
Dia menjelaskan terkait keamanan kawasan Istana Kepresidenan Jakarta tersebut, pihak MRT Jakarta telah berkoordinasi dengan TNI dan Polri. Anies juga menyebut pembangunan di kawasan Monas sudah berdasarkan kajian-kajian.
"Jadi bukan suatu yang luar biasa dan dalam asesmen kami di sisi barat Monas itu masih dalam jarak perimeter yang cukup," ungkapnya.
Ground Breaking
Direktur PT MRT Jakarta William Sabandar menyebut untuk proyek Fase II MRT rute Bundaran HI-Jakarta Kota, akan segera mulai menggelar proses peletakan batu pertama (ground breaking) pada akhir Januari 2019.
"Akhir bulan ini. Tapi tanggal belum tahu, lagi dibicarakan. Semua sudah siap, kontrak pengerjaan juga sudah," ucap William.
Sementara itu, PT MRT Jakarta menargetkan, harga tiket moda transportasi publik dalam bentuk Masa Rapid Transit atau MRT bisa diumumkan sebelum angkutan resmi beroperasi pada Maret 2019 mendatang, yakin Februari 2019.
"Sebelum operasi, Februari paling lambat sudah diumumkan harga tiketnya," kata Direktur PT MRT Jakarta William Sabandar di Aula Ahmad Yani Makodam Jaya, Jakarta, Selasa 22 Januari.
Terkait usulan harga, ia melanjutkan, itu masih menggunakan patokan awal, yakni pada rentang Rp 8.500 per 10 km. Dia pun berharap, MRT nantinya bisa mengangkut hingga sekitar 130 ribu penumpang tiap bulannya.
"Kita target ada 65 ribu penumpang ketika baru mulai beroperasi. Over the time jadi sampai 130 ribu penumpang," ungkap dia.
Saksikan video pilihan di bawah ini:
http://bit.ly/2MJAf5c
January 31, 2019 at 10:08PM from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com http://bit.ly/2MJAf5c
via IFTTT
0 Comments:
Post a Comment