Thursday, December 20, 2018

Tunjuk Simon McMenemy Latih Timnas, PSSI Belum Tentukan Target

Jakarta - PSSI telah resmi menunjuk Simon McMenemy sebagai pelatih timnas Indonesia. Dia akan menempati posisi lowong yang ditinggalkan Bima Sakti usai ajang Piala AFF 2018.

Namun begitu, Sekertaris Jenderal PSSI, Ratu Tisha, mengatakan pihaknya belum menentukan target kepada Simon McMenemy yang ditunjuk sebagai pelatih anyar Timnas Indonesia.

PSSI menetapkan Simon sebagai pelatih Timnas Indonesia setelah rapat Komite Eksekutif, di Hotel Sultan, Jakarta, Kamis (20/12/2018). Eks juru taktik Bhayangkara FC itu dikontrak dua tahun karena diproyeksikan untuk kualifikasi Piala Asia dan AFF 2020.

"Kami pasti akan menentukan target kepada Simon. Namun, setelah penunjukan kami harus berdiskusi terlebih dahulu seperti apa target pastinya," kata Tisha kepada awak media.

"Setelah kami berdiskusi, baru akan kami umumkan kepada publik. Menurut saya tidak sportif saat saya bilang ke media, tetapi Simon McMenemy belum mengetahui targetnya," ujar Tisha.

Timnas Indonesia gagal tampil sesuai ekspektasi di Piala AFF 2018, lalu siapa yang mesti bertanggung jawab?

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2S6YE6A

December 20, 2018 at 06:50PM from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com https://ift.tt/2S6YE6A
via IFTTT
Share:

Related Posts:

0 Comments:

Post a Comment