Liputan6.com, Jakarta - Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Sutopo Purwo Nugroho mengungkapkan aktivitas vulkanik Gunung Anak Krakatau terus mengalami penurunan sejak 28 Desember 2018 lalu.
Hal ini, kata Sutopo, berdasarkan rekaman seismograf yang didapat BNPB.
"Rekaman seismograf tanggal 31 Desember 2018 pukul 06.00 hingga 06.00 WIB, tercatat 4 kali gempa (letusan) dengan amplitudo 10 mm hingga 14 mm dan durasi 36 detik hingga 105 detik," kata Sutopo di kantor BNPB, Jakarta, Senin (31/12/2018).
Sutopo juga menambahkan, pascaerupsi beberapa waktu lalu, fisik Gunung Anak Krakatau mengalami perubahan. Awalnya tinggi Gunung Anak Krakatau mencapai 338 meter, namun kini hanya 110 meter.
"PVMBG Badan Geologi kementerian ESDM menyatakan bahwa tubuh Gunung Anak Krakatau telah berubah akibat erupsi yang menerus. Tinggi Gunung Anak Krakatau yang semula 338 meter, saat ini hanya 110 meter," ucap Sutopo.
Selain itu, kata Sutopo, volume Gunung Anak Krakatau juga menyusut. Dari hasil pengamatan, sebelum erupsi Gunung Anak Krakatau memiliki volume hingga 180 juta meter kubik volume, kini hanya berkisar 40 hingga 70 juta meter kubik
"Berkurangnya volume tubuh Gunung Anak Krakatau ini diperkirakan karena ada proses rayapan tubuh gunung api yang disertai oleh laju erupsi yang tinggi pada 24 hingga 27 Desember 2018," ujarnya.
http://bit.ly/2EYchkG
December 31, 2018 at 04:05PM from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com http://bit.ly/2EYchkG
via IFTTT
0 Comments:
Post a Comment